Merujuk pada jadwal pelaksanaan PPG Prajabatan Tahap III Tahun 2023 dari Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) diinformasikan kepada Peserta PPG Prajabatan Tahap III Tahun 2023 Universitas Pendidikan Ganesha, dengan ini disampaikan bahwa :
Kegiatan lapor diri
Lapor diri peserta PPG Prajabatan 3 Tahun 2023, Undiksha dilaksanakan secara online dari tanggal 11 Januari s/d 16 Januari 2024 dan dibuka mulai jam 08.00 Wita, dengan mengunggah berkas kelengkapan administrasi lapor diri melalui link : https://ppg.undiksha.ac.id/app/reg berkas yang diunggah sebagai berikut :
- Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani yang dikeluarkan oleh Rumah Sakit/Puskesmas.
- Surat Keterangan Berkelakuan Baik, minimal dikeluarkan oleh Polsek.
- Surat Keterangan Bebas Napza (minimal 3p).
- Lembar Pakta Integritas sebagai Mahasiswa PPG Prajabatan yang diunduh pada aplikasi SIMPKB saat konfirmasi kesediaan.
Perkuliahan akan dilakukan secara luring, untuk lokasi perkuliahan akan diumumkan kemudian.
Demikian pengumuman ini disampaikan untuk di tindaklanjuti, atas perhatiannya diucapkan terima kasih